Hadapi Penambang Ilegal, Dedi Mulyadi: Takut Jangan Jadi Pemimpin

Dedi Mulyadi

JAKARTA,JBnewsdaily.com – Gubernur Jawa Barat terpilih, Bpk. Dedi Mulyadi, menegaskan bahwa ia tidak pernah merasa takut terhadap pelaku – pelaku penambangan ilegal.

Pernyataan tersebut disampaikan Gubernur Jawa Barat Dedi saat ditanya mengenai penindakan terhadap penambangan ilegal di wilayah Jabar, saat nanti resmi menjabat sebagai gubernur.

“Kalau penuh rasa takut jangan jadi pemimpin, lebih baik tinggal di rumah saja,” kata Dedi, saat ditemui di Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, pada Minggu (16/2/2025).

Dedi Mulyadi menyatakan bahwa praktik tambang ilegal di Jawa Barat harus segera di bersihkan hingga tuntas.

Ia berencana untuk tidak hanya menggunakan Undang-Udang Mineral dan Batubara (Minerba) dalam upaya pemberantasan tambang ilegal, tetapi juga akan mengadopsi pendekatan melaluk Undang-Undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (UU Tipikor).

Di sisi lain, Dedi juga mengungkapkan bahwa pihaknya sedang menghitung jumlah dana yang diperlukan untuk memperbaiki kerusakan lingkungan akibat penambangan ilegal tersebut.

“Saya nanti akan hitung itu berapa ratus miliar atau berapa triliun sih recovery yang diperlukan untuk melakukan recovery terhadap berbagai dampak dan penambangan ilegal ini,” tuturnya.

Persoalan tambang batu ilegal di Subang, Jawa Barat, sebelumnya menjadi sorotan setelah video pernyataan Dedi Mulyadi mengenai aktivitas melanggar hukum tersebut viral.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *